Sabtu, 11 Agustus 2018

Bismillahirrahmanirrahim Day 10 Game level 9 Be creative Alhamdulillah memasuki hari ke 10 ini saya sudah lebih mudah menggunakan metode-metode menjadi creative dari IIP, seperti di ketahui saya suka sekali menggunakan stimulus "bagaimana kalau" Karena menurutku ini yang paling pas dan cocok untukku. Hari ini mencoba kembali stimulus "bagaimana kalau" saat ingin pergi ke puncak bersama dengan seorang teman, namun di jam kita janjian belum ada kabar. Jika ingin mengikuti ego maka sepantasnya saya marah Krn ketidak pastian yang diberikan. Tanpa kabar berita pula. Maka saya mencoba positif thinking dan menggunakan jurus jitu "bagaimana kalau" Satu : bagaimana kalau saya tetap pergi seperti jadwal yang sudah disepakati bersama sebelumnya Dua : bagaimana kalau saya tetap di rumah dan menunggu kabar dulu Tiga : bagaimana kalau kita gabungkan keduanya, saya tetap bedanya ambil menunggu kabar. Apesnya paling batal dan saya bisa melakukan hal lain nanti. Opsi ke 3 saya pilih, dan beruntung sekali karena teman akhirnya datang dan meminta maaf karena sedikit terlambat karena kesiangan dan terlambat berkabar. Alhamdulillah beres sudah #tantangan10hari #gamelevel9 #kulaiahbunsayiip #thinkcreative

Jumat, 10 Agustus 2018

Bismillahirrahmanirrahim Day 9 Game level 9 Be creative Menjalani tantangan 10 hari ini menuntut saya benar-benar creative, baik dalam memikirkan apa yang akan saya lakukan dan apa yang akan saya tulis. Materi-materi yang dibagikan tentu sangat membantu menuntun saya lebih creative. Seperti halnya saat ini, ide creative tiba-tiba muncul saat darurat tidak tau apa yang akan saya tulis. Saya mulai berfikir "bagaimana kalau" saya menulis proses menulis ini. Mencari pemecahan masalah dari kesulitan mencari ide creative. Bukankah ini merupakan ide creative? "Aha" Tentu saja, saya pikir tidak ada salahnya bukan? Bukankah creative itu merupakan proses memikirkan ide baru sebagai jalan keluar dari suatu masalah. Dan saya menerapkan kembali metode ajaib "bagaimana kala". Hehehe #tantangan10hari #gamelevel9 #kuliahbunsayiip #thinkcreative
Bismillahirrahmanirrahim Day 8 Game level 9 Be creative Hari ini saya mencoba mengambil tantangan memasak sesuatu yang tidak bisa, memasak selain menjadi salah satu hoby juga merupakan mood terapi bagi saya. Saat suasana tidak enak maka dapur adalah pelampiasan sempurna. Haha Namun, bagaimana kalau kondisi dapur justru bikin ga mood. Nahh inilah tantangan nya. Pagi ini di mbak sayur hanya ada sekantor ceker dan sepotong tempe, belum dapat ide mau diolah apa karena sampai di rumah beberapa bumbu ternyata kosong. Cek cek cek Coba berfikir, oke bikin dengan bumbu seadanya tapi rasa harus ga seadanya. Maka ceker yg niatnya mau di buat soto, berubah jadi ceker hot jeletot kesukaan semua org di rumah. Jadilah cemilan menemani nonton malam kami. Tempe yang tadinya mau di penyet berubah jd tempe tepung dengan taburan kocai sisa dr kulkas haha alhmdilillah semua suka. #ktantangan10hari #kuliahbunsayiip #gamelevel9 #thinkcreative
Bismillahirrahmanirrahim Day 7 Game level 9 Be creative BAGAIMANA KALAU? kalimat ini terus saya terapkan setiap kali mencoba hal-hal baru. Seperti hari ini, aku dan keponakan mencoba mencari cara meniup balon tiup tanpa sedotan hahaha jelas ini sulit karena bagaimana mungkin membuat balon tiup tanpa alat bantu. Maka munculah kalimat bagaimana kalau? Ide pertama kami mencari sedotan lain untuk meniup Ide ke dua kami gunakan gel balon tersebut untuk bermain Aline Ide ke tiga kami main mainan yang lain hehe Dan bagaimana kalau kali ini jatuh pada pilihan ke dua. Ini salah satu cara yg cukup efektif bagiku sendiri untuk mencari solusi suatu masalah, kerja otak seolah otomatis tau apa yang harus di lakukan #tantangan10har #gamelevel9 #kukiahbunsayiip #thinkcreative

Kamis, 09 Agustus 2018

Bismillahirrahmanirrahim Day 6 Game level 9 Be creative Membuat suatu karya dari ide-ide yang spontan keluar menurut ku juga merupakan hal yang kreatif. Seperti rencana saya dan seorang teman tentang memanfaatkan skill merajut yang sudah lama tidak di asah dan tidak digunakan untuk sesuatu yang bernilai lebih. Maka pembicaraan pagi kami adalah bagaimana membuat semua rumah rajut yang bermanfaat untuk diri kami sendiri dan juga orang lain. Maka muncul lah ide bikin studio dan mulai merajut dan membuat karya, kami merencanakan memberdayakan adik-adik yg sedang kita asih dan memiliki skill yang sama agar mereka lebih mandiri. Konsep bisnis dan berbagai. Sambil memberdayakan kami juga membuat usaha. Semoga ide ini bisa segera terealisasi dan diridhoi Allah SWT. Aamiin #tantangan10hari #level9 #kukiahbunsayiip #thinkcreative

Senin, 06 Agustus 2018

Bismillahirrahmanirrahim Day 5 Game level 9 Be creative Membuat fungsi sesuatu berbeda dari asalanya merupakan tantangan be creative hari ini. Hari ini saya mencoba membuat sesuatu yang baru, mencari cara agar beberapa barang-barang di rumah yang sudah tidak di pakai bisa dimanfaatkan lagi dan berfungsi kembali. Ada sekitar satu box sepatu barang-barang yang tidak terpakai, mulai dari aksesoris sampai alat2 makeup. Beberapa akhirnya saya buang karena memang sudah TDK dapat digunakan, saya memilah beberapa barang yang bisa saya satukan dan dimanfaatkan. Ada sisa-sisa origami, beberapa stik eskrim yang sudah ditempel tapi tidak selesai dan pernak-pernik lain. Saya terpikir membuat suatu karya berbahan dasar barang-barang bekas tersebut menjadi hiasan dinding. Maka jadilah beberapa bunga kertas dari sisa-sisa origami, tali baju dijadikan tangkai dan sisa-sisa stik es krim dibuat pot. Its nice #gamelevel9 #tantangan10hari #kuliahbunsayiip #thinkcreative

Kamis, 02 Agustus 2018

Bismillahirrahmanirrahim Day 4 Game level 9 Be creative Menjadi kreatif di tantangan game 9 ini mulai menjadi kebiasaan sebelum melakukan sesuatu. Ada hal-hal yang coba saya laudenga. Cara yang berbeda, mulai dari jalan yang saya pilih menuju rumah sampai penggunaan piring makan, haha ini saya lakukan sebagai salah satu stimulus agar ada hal-hal yang berbeda yang saya lakukan dari kebiasaan harian sebelumnya. Dalam hal ini berharap ada cara-cara baru dan ide kreatif yang muncul. Alhamdulillah ini cukup membuat hari-hari saya lebih menarik. Karena merasa ada yang berbeda dan tidak monoton dari yang saya lakukan sebelum nya. Dan ini membuat saya merasa lebih bahagia, lebih berfikir dan lebih fokus. #tantangan10hari #level9 #kuliahbunsayIIP #thinkcreative to